SEKILAS INFO >
Selamat Datang Di SMAN 1 KALIS
Kamis, 21-11-2024

Upacara Bendera Peringati Hari Kesaktian Pancasila di SMAN 1 Kalis

Rabu, 9 Oktober 2024

PUTUSSIBAU – SMAN 1 Kalis menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila yang berlangsung dengan khidmat di lapangan sekolah, Selasa (12/2024).Upacara dipimpin oleh Waka Kesiswaan Elyus Sodik.

Foto: Suasana Upacara Bendera Peringatan Hari Lahir Pancasila di SMAN 1 Kalis

Foto: Suasana Upacara Bendera Peringatan Hari Lahir Pancasila di SMAN 1 Kalis, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat, Selasa (1/10/2024)

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh siswa dan guru, serta diharapkan dapat membangun kesadaran generasi muda akan pentingnya Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Semangat Hari Kesaktian Pancasila diharapkan dapat terus membara di kalangan siswa SMAN 1 Kalis, mendorong mereka untuk menjadi warga negara yang bertanggung jawab dan mencintai tanah air.
Dalam sambutannya, Waka Kesiswaan Elyus Sodik menekankan pentingnya memahami sejarah dan makna di balik peristiwa yang terjadi pada 1 Oktober 1965. “Pancasila sebagai dasar negara harus kita jaga dan amalkan dalam kehidupan sehari-hari,” katanya.
Elyus Sodik mengatakan, upacara ini juga bertujuan mengingatkan warga sekolah akan ideologi pancasila yang merupakan dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia.
“Sejalan dengan visi bangsa Indonesia kedepan agar memiliki kekuatan dalam menghadapi setiap tantangan. Dengan amanat kita harus menghormati jasa para pahlawan yang telah berkorban hingga nyawa untuk membela Negara Kesatuan Republik, ‘ ujarnya.
Dalam upacara bendera tersebut, terdapat beberapa rangkaian mulai dari pengibaran bendera, pembacaan UUD, pembacaan Ikrar yang dibacakan oleh Waka kesiswaan Elyus Sodik dan ditutup dengan pembacaan doa. (Jurnalis Sekolah)

GALERI FOTO

PENGUNJUNG